Memperingati Isra' Mi'raj, kegiatan apa saja yang dapat dilakukan?

MEDIA SANTRI - Isra' Mi'raj merupakan hal yang sudah sangat familiar dan selalu diperingati oleh umat Islam setiap tahunnya. Peringatan tersebut biasanya dilaksanakan setiap tanggal 27 Rajab dan diadakan beberapa kegiatan yang menarik untuk memperingatinya. Tapi, apa saja kira-kira kegiatan yang dapat kita lakukan dalam memperingati atau merayakan Isra' Mi'raj? Penasaran? Yuk ikuti artikel di bawah ini.


1. Doa Bersama

Kegiatan ini pastinya sudah tidak asing lagi, karena hampir semua peringatan hari besar dalam umat Islam diiringi dengan kegiatan doa bersama. Doa bersama dilakukan untuk senantiasa memohon keberkahan dalam kehidupan serta dapat menambah keimanan bagi setiap orang. Adapun doa yang dianjurkan dibaca pada malam Isra' Mi'raj yaitu :

اللهم Ø¥ِÙ†ِّÙŠ Ø£َسْØ£َÙ„ُÙƒَ بِÙ…ُØ´َاهَدَØ©ِ Ø£َسْرَارِ الْÙ…ُØ­ِبِّÙŠْÙ†َ، ÙˆَبِالْØ®َÙ„ْÙˆَØ©ِ الَّتِÙŠ Ø®َصَّصْتَ بِÙ‡َا سَÙŠِّدَ الْÙ…ُرْسَÙ„ِÙŠْÙ†َ Ø­ِÙŠْÙ†َ Ø£َسْرَÙŠْتَ بِÙ‡ِ Ù„َÙŠْÙ„َØ©َ السَّابِعِ ÙˆَالْعِØ´ْرِÙŠْÙ†َ Ø£َÙ†ْ تَرْØ­َÙ…َ Ù‚َÙ„ْبِÙŠَ الْØ­َزِÙŠْÙ†َ ÙˆَتُجِÙŠْبَ دَعْÙˆَتِÙŠْ ÙŠَا Ø£َÙƒْرَÙ…َ الْØ£َÙƒْرَÙ…ِÙŠْÙ†َ

Artinya: 

 _“Ya Allah, dengan keagungan diperlihatkannya rahasia-rahasia orang-orang pecinta, dan dengan kemuliaan khalwat (menyendiri) yang hanya Engkau khususkan kepada pimpinan para rasul, ketika Engkau memperjalankannya pada malam 27 Rajab, sungguh aku memohon kepada-Mu agar Kau merahmati hatiku yang sedih dan Kau mengabulkan doa-doaku, wahai Yang Maha Memiliki kedermawanan.”_ 


2. Ceramah mengenai Peristiwa Isra' Mi'raj

Ceramah biasanya dilakukan agar para umat Islam senantiasa mengingat perjuangan Nabi Muhammad SAW. dalam perjalanan Isra' Mi'raj ini yang menghasilkan perintah sholat 5 waktu. Sebagai umat Islam, kita sepatutnya mengerti tentang peristiwa Isra' Mi'raj ini karena merupakan salah satu peristiwa yang sangat penting bagi umat Islam. Selain itu dengan mendengarkan ceramah, kita dapat sekaligus merenungi tentang perjuangan Nabi Muhammad dalam peristiwa Isra' Mi'raj ini. Masyaallah.


3. Membaca shalawat pada Malam Isra' Mi'raj

Sebagai umat Islam, membaca shalawat tidak hanya dilaksanakan saat malam Isra' Mi'raj saja, malah bisa kita laksanakan setiap harinya. Selain untuk mengharap syafaat dari Nabi Muhammad juga untuk menambah keimanan kita sebagai umat Islam. Betul kan?


4. Mujahadah dan Tadarus Al-Quran

Hari yang baik tentunya juga harus diperingati dengan kegiatan yang baik pula. Kegiatan ini tentunya sudah tidak asing lagi kan. Mujahadah dan tadarus Al-Quran dapat dijadikan perantara agar kita senantiasa dekat dengan Allah SWT. 


5. Melaksanakan Lomba Islami

Nah salah satu kegiatan yang dapat dilakukan juga adalah dengan melaksanakan lomba-lomba dengan tema Islami, tentunya yang berkaitan dengan Isra' Mi'raj. Karena siapa si yang tidak suka dengan perlombaan? Pasti banyak yang suka kan? . Maka dari itu kita bisa mengadakan perlombaan, seperti lomba ceramah, lomba cerita terkait peristiwa Isra' Mi'raj, lomba mengurutkan peristiwa Isra' Mi'raj menggunakan gambaran atau pernyataan, dan lainnya. Jangan lupa, asalkan lomba-lomba tersebut dapat menambah wawasan kita yaa...


Itulah beberapa kegiatan yang dapat kita lakukan untuk memperingati atau merayakan peringatan Isra'' Mi'raj. Sebenarnya Mash ada banyak kegiatan yang dapat dilakukan, tapi pastikan kegiatan yang teman-teman lakukan adalah kegiatan yang positif dan dapat menambah wawasan kita tentang keislaman yaaa..


Penulis : Lutfiyatun Nisa

Editor   : -

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama